Rabu, 22 Agustus 2018

Polisi Agamis Polsek Ngantru bersama dengan warga menyembelih daging qur'ban

Agamis (Ayo Jaga Kamtibmas dengan Humanis)  Personil Polsek Ngantru berbaur dengan warga Ngantru dalam penyembelihan daging qurban di Masjid Masjid yang ada di wilayah Ngantru, sekaligus giat pengamanan demi kelancaran pelaksanaan penyembelihan daging qurban. Rabu, 22/08/2018.

Qurban merupakan rasa syukur umat manusia atas nikmat yang diberikan Allah SWT terhadap hambanya yang tak terhitung nilainya dan juga merupakan perintah bagi umat beragama islam yang sudah mampu wajib untuk melaksanakannya seperti yang sudah di contohkan Nabi Ibrahim as menyembelih putranya Ismail atas perintah Allah SWT.  Dan qurban juga mempunyai pengertian rasa sosial atau kepeduliam antara orang yang mampu dengan orang yang kurang mampu ada hubungan kedekatan dalam menjalin hidup bersama di lingkungan,mungkin selama ini bagi orang yang kurang mampu di hari harinya jarang makan daging saat ini di hari qurban sama sama bisa merasakan lezatnya daging qurban inilah indahnya berbagi dan bisa bermanfaat bagi orang lain. 

Kegiatan ini merupakan agenda rutin setiap tahun yang dilaksanakan seluruh umat islam di dunia. Polri selaku aparat keamanan selalu berperan aktip dalam semua kegiatan yang ada di wilayah untuk ciptakan situasi wilayah yang kondosif.
Peran Polisi dalam kegiatan ini yaitu di antaranya menghimbau para panitia pembagian daging qurban dan warga yang datang agar hati hati dalam memarkir kendaraan selama kegiatan berlangsung agar tidak terjadi curanmor dan agar dalam pembagian daging qurban bisa adil sesuai dengan timbangan serta catatan siapa siapa yang wajib menerima daging qurban jangan sampai ada gejolak dan  di himbau agar guyub dan rukun dalam pelaksanaan ibadah suci ini Jangan sampai ada sabotase dan yang lainnya yang bisa menimbulkan kerawanan. 

Selama kegiatan berlangsung secara umum wilayah Hukum Polsek Ngantru yang melaksanakan pembagian daging qurban di Masjid Masjid berjalan aman dan kondosif. 

#polisingantru#polisitulungagung#polisiagamis#polisihumanis#polisibersahabat#polisibermanfaat#humasngantru#iduladha#dagingqurban

Tidak ada komentar:

Posting Komentar